Dalam rangka mewujudkan visi menjadi Perguruan Tinggi bertaraf Internasional, IAIN Kediri telah melaksanakan berbagai persiapan baik pada tingkat Institusi, Fakultas, hingga Program Studi. Begitu pula pada Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) yang telah mempersiapkan akreditasi Internasional AQAS sebagai salah satu upaya menuju internasionalisasi. Untuk meningkatkan kualitas persiapan tersebut, Prodi PBA melaksanakan kegiatan benchmarking ke Universitas Pendidikan Indonesia, pada Kamis (28/07/2022).
Dihadiri oleh Prof. Yayan Nurbayan, M.Ag (Guru Besar di bidang Pengajaran Bahasa Arab sekaligus Ketua Program Studi PBA UPI), beberapa dosen dari Program Studi PBA UPI serta 12 orang dosen dari PBA IAIN Kediri, kegiatan yang bertempat di ruang pertemuan dosen PBA UPI tersebut terlaksana dengan sangat intens. Beberapa hal terkait akreditasi AQAS hingga pada pembahasan implementasi kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) turut dikupas tuntas dalam diskusi ini. AQAS sendiri merupakan akronim dari Agency for Quality Assurance by Accreditation of Study, sebuah lembaga independen untuk penjaminan mutu kualitas suatu program studi. AQAS merupakan salah satu lembaga yang berbasis di Jerman dan telah masuk dalam list lembaga Akreditasi Internasional yang diakui oleh Kemendikbudristek Republik Indonesia.
Ketua Prodi PBA IAIN Kediri, Dr. Ahmad Rifa’i, M.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan benchmarking dilaksanakan dalam rangka ngangsu kawruh (mencari ilmu) dari PBA IAIN Kediri ke PBA UPI Bandung yang telah memiliki pengalaman dalam melaksanakan akreditasi AQAS serta saling berdiskusi terkait implementasi MBKM di prodi PBA.
Dalam kegiatan tersebut, PBA IAIN Kediri dan PBA UPI juga saling teken Nota Kesepakatan dalam rangka jalin kerjasama antara kedua belah pihak. Dengan adanya Nota Kesepakatan tersebut, diharapkan kedua Perguruan Tinggi di bawah naungan Kementerian yang berbeda ini bekerjasama untuk saling meningkatkan kualitas Prodi.
Di akhir kegiatan benchmarking, pihak UPI mengajak untuk campus tour dalam rangka memperkenalkan ruangan-ruangan yang digunakan dalam proses pembelajaran di Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra, seperti ruang kelas, laboratorium Bahasa, ruang microteaching, ruang podcast, smart class, hingga pada auditorium serta ruang ujian. Di sela-sela campus tour, kedua pihak juga saling berdiskusi ringan terkait bagaimana proses pembelajaran post-pandemic di kampus berlangsung. (Anb)